pendistribusian

BAZNAS KABUPATEN PADANG PARIAMAN SERAHKAN BANTUAN KEBAKARAN WARGA GUNUNG PADANG ALAI

Foto Penyerahan Bantuan Baznas Kabupaten Padang Pariaman kepada Korban Kebakaran

Baznas Kabupaten Padang Pariaman di bawah pimpinan Dr. Rahmat Tk. Sulaiman, MM serahkan bantuan kebakaran rumah mustahik A.n. Dendang di Korong Batang Piaman, Nagari Gunuang Padang Alai, Kecamatan V Koto Timur pada 19 Oktober 2022 Rabu sore sebnyak .

sebelumnya Team Baznas Tanggap Bencana (BTB) PAdang Pariaman sudah turun ke lokasi kebakaran ketika usai terjadinya kebakaran, dikarnakan medan tempuh ke lokasi kejadian cukup jauh dan tidak memungkinkan kedaraan roda 4 untuk menuju lokasi tersebut maka terjadinya keterlambatan dalam penanganan.

Ketua Baznas menyampaikan turut berduka cita atas musibah yang menimpa Bapak Dendang tersebut, semoga pak dendang tabah dengan ujian yang menimpa dirinya, semoga bnyak hikmah yang akan di peroleh nantinya.

'bantuan ini merupakan kepedulian Baznas Kabupaten Padang Pariaman kepada masyarakat di Padang Pariaman, karna tujuan dari zakat itu sendiri adalah untuk Mencapai Keadilan Sosial Ekonomi, Zakat merupakan transfer sederhana dari bagian dengan ukuran tertentu harta Muzaki untuk dialokasikan kepada Mustahik', Tambah Ketua.

tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, tetapi kerugian dalam musibah kebakaran ini mencapai 20 jt rupiah.

kegiatan ini di tutup dengan penyerahan bantuan sebesar Rp. 5.000.000,- (CY)